Kali ini kita dinner di Boncafe yang di Gubeng, Boncafe pertama yang kita kunjungi sebenarnya, cuma dulu belum mood untuk nulis reviewnya. Nah, mumpung sekarang anginnya lagi baik nih, mari kita review dengan mengandalkan ingatan (yang payah) ini.
Langsung ke makanan ya.
Kalau anak2 gw senengnya omelette, kemana-mana nyarinya ini, kaya emaknya ngga bs bikin aja š ada spanish dan swiss omelette, bedanya satunya pake jamur, yang lain pakai sosis.
Lalu suami pesan tenderloin steak, dagingnya empuk dan sausnya mantap.
Kalau gw mixed barbeque, campuran chicken, beef, pork and lamb (? I told you, my memory is unreliable :P). Sausnya sama dgn yg tenderloin. Rasanya ya gado2, enak kok.
Minumnya dooong, neve penede (?).
Hampir sama dengan review Boncafe sebelumnya tapi ini lebih pahit, trus pas banget buat celupan dua biskuit kering disamping. Minumnya, teguk aja, dan siap-siap tisu untuk menghapus foam di atas bibir.
Pelayanannya bagus, cepat, mas2nya juga sepertinya ada kriteria khusus soal penampilan š Tempatnya nyaman, kalau malam minggu rame banget. Dulu sempat ngga dapat tempat di bawah, di atas yang di balkon OK juga tuh meski tanpa AC. Kunjungan balik? Pasti! ^_^
***
IndriHapsari